Mengetahui Cara Membangun Kritis

Cara membangun kritis. Bisa menjadi sosok yang kritis adalah kebanggaan tersendiri untuk setiap mahasiswa. Tetapi untuk menjadi seorang yang kritis, sikap seperti apa yang dibutuhkan? Bagaimana anda harus membangun sikap kritis tersebut? untuk mengawalinya, sebaiknya anda bisa menyimak bagaimana cara membangun kritis seperti pada pembahasan di bawah ini.

Peduli terhadap sekitar

Mahasiswa merupakan pemuda yang memiliki pola pikir kritis. Sehingga diharapkan ia bisa peka akan hal-hal yang ada di sekitarnya. Maka dari itu, hal pertama yang harus anda tingkatkan adalah rasa peduli terhadap orang lain. Bagaimana anda dapat bersikap kritis saat rasa peduli anda benar-benar rendah? Untuk itu, hal yang satu ini sangat penting untuk anda ketahui.

cara membangun kritis
sumber: unsplash.com

Intropeksi diri

Terkadang anda sendiri tidak dapat membangun sikap kritis dengan baik dikarenakan terhalang dengan rasa percaya diri yang terlalu tinggi. Jika anda merasa sikap kritis belum dapat anda mulai, maka anda tidak perlu khawatir karena anda bisa memulainya dengan cara mengintrospeksi diri dan melihat apakah ada pemikiran atau sikap anda yang menghalangi. Saat sikap kritis ini hadir ke dalam diri anda, tentunya anda harus bisa menghapus berbagai sikap buruk yang tinggal di dalam diri anda.

Banyak belajar

Ingin menjadi seorang yang kritis, maka anda harus banyak belajar, karena semua orang yang mencoba belajar ingin sekali menjadi pribadi yang lebih baik, salah satunya adalah membangun sikap kritis. Tidak hanya teori saja yang harus anda pelajari, tetapi anda juga perlu mengaplikasikannya dengan jelas. Nah, pemikiran yang anda bangun agar bisa menjadi kritis tentunya dapat dimulai dari belajar dan belajar. Terlebih lagi akan menjadi lelucon, ketika anda mengajukan pertanyaan, tetapi tidak mengerti apa yang telah anda tanyakan. Sehingga anda perlu memperluas pengetahuan dan wawasan. Tidak hanya sekedar pengetahuan akademik sana, namun juga non akademik.

Tumbuhkan rasa tanggungjawab

Membangun sikap kritis ternyata harus diimbangi juga dengan rasa tanggung jawab terhadap apa yang sudah anda perbuat. Karena akan sangat memalukan ketika sikap kritis yang anda miliki hanya sekedar omongan saja, tanpa adanya rasa tanggung jawab yang mendasari perbuatan anda. 

Setelah mengetahui berbagai pembahasan yang telah dipaparkan di atas, pastinya banyak orang yang bertanya-tanya kenapa harus mahasiswa yang sangat penting diarahkan bagaimana cara membangun kritis? Hal ini dikarenakan mahasiswa merupakan agent dan director of change. Apa maksudnya? Maksudnya adalah mahasiswa memiliki pola pikir kritis yang masih peka, berperan aktif, dan bersemangat terhadap hal-hal yang ada di sekitarnya, serta keinginan untuk melakukan perubahan yang sangat tinggi. Namun sekali lagi bahwa perubahan baik ini sangat tergantung kepada mahasiswa itu sendiri bagaimana ia mengaplikasikannya.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *